Antony dikirim ayahnya untuk kuliah di Sydney. Ia tidak sengaja berkenalan dengan Fernando yang menyelamatkannya dari kematian. Sejak saat itu mereka berjanji menjadi sahabat sejati dalam perbedaan yang mencolok diantara mereka.
Kisah persahabatan mereka terjalin indah. Fernando mengajarkan banyak hal tentang dunia yang tidak pernah terjangkau oleh Antony. Tragedi persahabatan mereka mulai diuji ketika Antony jatuh cinta pada Angel, seorang gadis cantik yang pernah dekat dengan Fernando. Waktu menguji persahabatan mereka, tapi bukan cinta yang menghancurkan persahabatan itu.
Sepenggal kisah tentang seorang Fernando yang tidak pernah Antony duga, mengubah persahabatan itu menjadi permusuhan yang tragis. Antony lari dari kenyataan siapa Fernando sesungguhnya. Tapi ketulusan seorang sahabat menjawab akhir kisah ini. Sebuha kenyataan bahwa sahabat bukanlah bayangan disamping kita, tapi sahabat adalah nyawa dalam hembusan nafas kita.
SUMBER: http://agnesdavonar.gerychocolatos.com/?page_id=2951
0 komentar:
Posting Komentar